Thursday, January 26, 2017

Gala Premier Film From London To Bali


FROM LONDON TO BALI THE MOVIE



Semalam saya dapat kesempatan untuk menghadiri gala premier film Indonesia, From London To Bali. Saya sangat bersemangat untuk mengikuti acara ini, karena this is my first time to attend Movie Premier, lol.

Gimana caranya bisa ikutan acara Premier seperti ini? hmm.. sejauh yang saya tau sih, kalau ga dapet undangan, ikutan kuis / undian yang berhadiah tiket Gala Premier film tsb. Nah untuk yang semalem, saya beruntung punya kenalan yang bisa bawa saya ikutan acara tersebut. karena dia dapat undangan menghadiri premier tsb.

Jadi saya baru tau, kalau acara seperti itu, kalau kita dapat undangan kita bisa reservasi dengan jumlah tiket tak terbatas, madsudnya satu undangan ga cuma buat dua orang, bisa 3, 5 bahkan semalam saya bertujuh.

Acaranya digelar di XXI Epicentrum, kuningan. jam 7 malam saya dan teman-teman sampai di Epicentrum, dan gile ya rame banget. Sebelum masuk Bioskopnya, saya sempat melihat beberapa cast film ini, ada Ricky Harun, Piko (Stand Up Comedy), Jesmil dan luckyly saya juga bisa lihat langsung produser nya, Pak Chand Parwez Sevia.

Masuk bioskop sekitar jam 7.30 film ga langsung diputer, tapi ada sesi meet and great, sambutan-sambutan dan performance dari Anji "ex Drive" yang nyanyiin lagu berjudul DIA yang merupakan ost From London To Bali.

Sepanjang film berlangsung, saya enjoy menontonnya, filmnya ringan, dengan komedi dan kisah percintaan yang lumayan menghibur..

Lanjut, selesai film selesai, semuar penonton dan cast film From London To Bali ini keluar dan sekarang kita bebas loh kalau mau minta selfie, foto bareng atau tanda tangan, hihihi

Saya cuma sempat foto dengan Ricky Harun dan Jessica Milla, andai Nikita Willy hadir mungkin saya lebih tertarik foto bareng dia :) Owy, saya baru tau Ricky Harun itu imut-imutnya banget-banget. badannya kecil banget menurut saya. Ga keliatan kaya bapak-bapak anak dua, pantes dia masih suka dapet peran ABG/ anak SMA di film maupun FTV.

Good Luck terus untuk mereka, dan pastinya sukses untuk perfilm-an Indonesia.

Mudah-mudahan lain waktu saya dapat kesempatan lagi untuk ikut gala premier film Indonesia lainnya.



No comments:

Post a Comment

Membuat Jadwal Harian Kegiatan Anak Sekolah

 Hari ini akhirnya selesai juga aku bikin jadwal kegiatan anakku, udah dr lama pgn ada jadwal kegiatan anak, biar baik aku dan anak, bisa lb...